Tawon Siap Menggantikan Bajaj



JAKARTA, KOMPAS.com — Rencana Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk meremajakan angkutan umum jenis bajaj sudah mulai terlihat. Jika proses tender disetujui, mikrobus bernama Tawon telah siap menggantikan bajaj menunjang aktivitas warga Ibu Kota. Tawon adalah kendaraan roda empat berukuran mini. Kendaraan ini mampu menampung empat penumpang di dalamnya.


Tawon dirakit oleh PT Gasindo. Mesin diimpor dari China, dan sisanya dibuat serta dirakit di Rangkas Bitung, Banten. "Kami ngerakit, mesinnya impor, kami bikin body-nya, spesifikasi dan bentuk body-nya kami sesuaikan," kata Ketua Paguyuban Angkutan Lingkungan Pengemudi Tawon Ade Muharram saat berkunjung ke Balaikota Jakarta untuk menawarkan kendaraan ini, Jumat (1/3/2013).

Ade menjelaskan, kendaraan ini dilengkapi dengan mesin berkekuatan 650 cc dan empat persneling. Dengan bahan bakar premium, Tawon menghabiskan satu liter premium untuk jarak tempuh 20 kilometer. Kendaraan yang tersedia dengan berbagai warna ini mulai diproduksi sejak 2008. Harga yang ditawarkan untuk satu unitnya mencapai Rp 50 juta.

"Tanggapan Dinas Perhubungan tadi oke-oke saja, tapi kami harus ikut prosedur, harus ikut tender. Bisa dilengkapi AC, bisa menggunakan BBG, tergantung permintaan," ujarnya.

1 komentar:

Dedaksanam mengatakan...

Kenapa mesin Rusnas diganti dengan mesin china 640cc? Dimana originalitasnya

Posting Komentar


 
Created by Dewa Yuniardi | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Lady Gaga, Salman Khan